Mengenal Apa Itu Poros Engkol serta Fungsinya
Freepik.com
Selain fungsi poros engkol, Anda sebaiknya mengenal bagian-bagiannya. Adapun, komponen poros engkol terdiri dari beberapa bagian penting.
Tentunya setiap bagian punya fungsi berbeda namun saling mendukung satu sama lain. Berikut adalah beberapa bagian dari poros engkol:
-
Crank Pin
Bagian ini akan terhubung langsung dengan batang piston. Di sana ada kanal oli yang dipakai sebagai saluran pelumas agar terhindar dari gesekan.
-
Main
Selanjutnya ada bagian main yang berhubungan dengan blok silinder kendaraan. Fungsinya yaitu melindungi poros engkol agar tidak cepat aus karena terlalu sering mengalami gesekan.
-
Oil Hole
Ini merupakan bagian berupa kanal atau lubang yang akan dipakai sebagai jalur oli mobil. Bagian ini akan menghubungkan komponen satu dengan yang lain.
-
Counter Weight
Ada pula bagian counter weight untuk menjaga keseimbangan poros engkol saat berputar. Di bagian ini ada banyak lubang untuk mengoptimalkan pengaturan berat di masing-masing sisi.
-
Crank Arm
Berikutnya ada bagian yang disebut crank arm. Bagian ini merupakan alat penghubung setiap komponen dari poros engkol sehingga semuanya berhubungan dengan baik dan bisa bekerja optimal.