Panduan Menyiapkan Suzuki APV untuk Road Trip Bersama Keluarga

icon 24 October 2024
icon Admin

Suzuki APV mobil keluarga dengan kapasitas yang besar sangat cocok jika digunakan untuk road trip. Ruang kabin yang luas dan kinerja mesin yang tangguh menjadi pertimbangan dipilihnya mobil keluaran dari Suzuki ini untuk melakukan perjalanan jauh. 

Road trip kerap melibatkan perjalanan melalui berbagai destinasi, menginap di perkemahan atau motel, berhenti di lokasi yang menarik, dan sebagainya. 

Jadi, ada beberapa hal yang harus disiapkan sebelum memulai road trip agar berjalan lancar, apa saja? Berikut penjelasannya.  

Persiapan Road Trip Menggunakan Suzuki APV Mobil Keluarga

Agar rencana perjalanan Anda lancar tanpa kendala, tentunya ada yang harus disiapkan, baik dari segi kendaraan maupun kebutuhan Anda dan penumpang lainnya. Berikut adalah beberapa hal yang harus disiapkan sebelum road trip bersama keluarga.

  • Rencanakan Rute Perjalanan

Persiapan pertama adalah menentukan rute perjalanan secara detail. Pilih destinasi yang hendak dikunjungi sesuai kesepakatan bersama. Tentukan pula spot perhentian strategis sebagai tempat untuk rehat sejenak sebelum memulai perjalanan kembali. 

  • Persiapan Mobil 

Selain rute, Anda juga harus mempersiapkan kendaraan yang akan digunakan. Jangan lupa membawa semua dokumen penting mobil seperti SIM, STNK, dan asuransi kendaraan (jika ada) untuk keperluan keamanan dan identifikasi. 

Perlu diingat, bahwa perjalanan yang ditempuh dengan Suzuki APV mobil keluarga akan menghabiskan waktu yang panjang dengan berbagai medan. Oleh karena itu pastikan Anda mengecek semua keperluan mobil, antara lain:   

  1. Sistem Kelistrikan

Pastikan sistem kelistrikan pada mobil berfungsi dengan baik. Periksa kondisi sekring mobil, aki, dan kabel-kabel. Pastikan juga semua lampu berfungsi dengan baik seperti lampu rem, lampu utama, dan lampu sein.

  1. Sistem Pendingin

Melakukan perjalanan jauh dengan kondisi lalu lintas padat berpotensi menyebabkan overheating. Untuk itu, pastikan sistem pendingin Suzuki APV Anda seperti radiator, coolant, dan kipas pendingin dalam kondisi prima. 

  1. Sistem Kemudi dan Suspensi

Perhatikan juga sistem kemudi dan suspensi mobil APV Anda. Pastikan tidak ada tanda-tanda kebocoran pada sistem hidrolik kemudi. Periksa juga keseimbangan dan kenyamanannya saat dikendarai.  

  1. Ban Mobil 

Ketika memutuskan menggunakan Suzuki APV mobil keluarga sebagai kendaraan untuk road trip, periksa tekanan udara semua ban, termasuk ban cadangan. 

Pastikan kondisi ban masih layak pakai, tidak ada tanda-tanda kerusakan seperti aus, tipis, atau terdapat retakan.

  1. Sistem Penggerak

Persiapan berikutnya adalah mengecek dan memastikan sistem penggerak pada mobil mulai dari kopling, transmisi, hingga poros penggerak bisa berfungsi dengan baik.   

  1. Sistem Pengereman

Rem memegang peranan penting bagi keselamatan pengendara. Untuk itu, pastikan semua sistem pengereman seperti kampas rem, sistem hidrolik, cakram rem dalam kondisi optimal dan tidak ada kebocoran. 

  1. Pengecekan Pengaman

Perhatikan juga semua pengaman pada mobil seperti baut pengunci pintu, sabuk pengaman, dan pengunci jendela. Pastikan semua pengaman tersebut berfungsi dengan baik. 

  1. Perlengkapan Darurat

Siapkan semua perlengkapan darurat seperti ban serep, dongkrak, segitiga pengaman, dan alat-alat perbaikan sederhana seperti kunci roda dan pengisi angin. 

Selain itu, siapkan juga obat-obatan penting dan nomor darurat yang bisa dihubungi, seperti nomor layanan bantuan jalan dan nomor bengkel terdekat. 

Ini untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya masalah selama di perjalanan.  

  • Membawa Perbekalan

Selalu siapkan bekal makanan dan minuman yang cukup sebelum berangkat. Ini akan membuat Anda lebih hemat uang dan waktu selama perjalanan sekaligus memastikan semua penumpang tetap terhidrasi dan energik. 

  • Tas Darurat

Siapkan juga tas darurat yang isinya berupa pakaian cadangan, obat-obatan pribadi, selimut, lotion anti nyamuk, dan barang penting lainnya untuk mengantisipasi jika terjadi kondisi darurat. 

Itulah semua persiapan yang perlu diperhatikan ketika Anda memutuskan untuk road trip. Menggunakan Suzuki APV mobil keluarga sebagai kendaraan road trip merupakan pilihan yang bijak karena memiliki ruang kabin dan bagasi yang luas.