Tips Mengemudi Mobil di Jalanan Berbatu dan Tidak Rata

Berbagai tips mengemudi bisa Anda pelajari agar perjalanan tetap terasa nyaman dan menyenangkan. Contohnya adalah tips mengemudi mobil di jalanan berbatu dan tidak rata. Tips ini juga bisa membuat mobil tetap dapat terawat sehingga performanya bisa terjaga.
Salah satu tips tersebut adalah mengatur kecepatan agar tidak terlalu kencang. Selain itu, masih ada beragam tips lain yang bisa diterapkan dalam ulasan menarik di bawah ini.
Tips Mengemudi Aman di Jalanan Berbatu dan Tidak Rata
Jalanan berbatu dan tidak rata memang masih sering ditemukan di berbagai daerah. Itulah mengapa tips khusus mengemudi agar bisa melaluinya diperlukan. Dengan demikian, Anda bisa mengemudi secara nyaman dan aman. Lantas, apa saja tips yang bisa diterapkan? Berikut beberapa di antaranya.
-
Kurangi Kecepatan
Tips pertama yang bisa Anda lakukan adalah mengurangi kecepatan. Dengan demikian, mobil tidak bergoyang lebih keras. Terlebih lagi goyangan yang keras bisa membuat bagian bawah mobil menjadi rusak. Selain itu, kenyamanan juga dapat terganggu.
Selain itu, mengurangi kecepatan juga dapat meminimalisir cipratan jika melewati genangan air di jalanan rusak tersebut. Jadi tak hanya kenyamanan diri sendiri saja yang bisa dijaga, namun juga pengendara lain di sekitar.
-
Menggunakan Suspensi Sesuai Standar
Jika Anda melewati jalanan berbatu dan tidak rata, maka mobil akan cenderung bergoyang dengan lebih keras. Akibatnya, mobil bisa terbentur batu. Kenyamanan pun akan terganggu.
Namun Anda tak perlu khawatir karena ada suspensi yang bisa meredam goyangan tersebut. Bagaimanapun juga, Anda perlu memastikan bahwa suspensi yang digunakan asli dan sesuai dengan standar pabrik. Jadi, kualitasnya pun terjaga sehingga bisa meredam goyangan dengan semestinya.
-
Memeriksa Tekanan Angin
Tekanan ban yang terlalu tinggi maupun rendah dapat mengganggu kenyamanan dan cara mobil melalui jalanan berbatu serta tidak rata. Oleh sebab itu, Anda perlu memeriksa tekanan angin ban sebelum melewati jalan tersebut.
Usahakan tekanan ban sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh pabrik. Informasi tersebut dapat Anda ketahui di buku panduan yang diperoleh saat membeli mobil. Jangan segan-segan untuk mengurangi atau menambah tekanan bila tidak sesuai dengan standar tersebut.
-
Menjaga Jarak
Anda perlu menjaga jarak dengan kendaraan yang berada di depan. Dengan demikian, Anda bisa melihat lubang, batu, atau rintangan lainnya dengan jelas. Hal ini membuat Anda bisa mengantisipasinya dengan lebih baik.
Selain itu, menjaga jarak dengan kendaraan lain juga bisa meminimalisir hal-hal yang tak diinginkan lainnya. Salah satunya adalah benturan dengan kendaraan tersebut akibat mobil bergoyang terlalu keras. Tak hanya dapat melindungi mobil dan diri sendiri, hal ini juga dapat menjaga kenyamanan serta keselamatan orang lain.
-
Memilih Jalan yang Lebih Stabil
Sebisa mungkin Anda memilih jalan yang lebih stabil alih-alih berbatu dan tidak rata. Hal ini bisa menjaga kenyamanan serta kondisi mobil agar tidak cepat rusak. Namun bila Anda tetap terpaksa harus melewati jalur berbatu dan tidak rata, tips di atas bisa dilakukan sembari menggunakan sabuk pengaman agar keamanan tetap terjaga.
Demikian beragam tips mengemudi di jalanan berbatu dan tidak rata. Tips-tips tersebut bisa Anda lakukan langsung di kehidupan sehari-hari. Begitu pula saat Anda mempunyai mobil baru dari Suzuki dengan teknologi canggih dan desain yang menarik. Klik di sini untuk mengetahui mobil tersebut.
Sumber gambar:
MrDm - https://www.freepik.com/premium-photo/off-road-travel-mountain-road-wheel-suv-foreground-stone-road-gravel_18139434.htm