Kenali Bahaya Akibat Velg Mobil yang Rusak
Ketika velg mobil rusak, dampaknya bisa terasa sampai roda kemudi. Pengendara akan merasa setir mobil bergetar cukup hebat. Terutama saat mobil melaju dengan kecepatan rendah. Mengemudikan mobil jadi terasa tidak nyaman.
Getaran pada setir muncul akibat velg peyang yang mempengaruhi tekanan angin pada ban berkurang. Sehingga kerja ban jadi lebih berat dan menyebabkan laju mobil tidak stabil saat dikendarai.
- Menimbulkan Suara Berdecit
Tanda velg mobil sudah rusak dapat diketahui dari suara yang dihasilkan. Ketika velg
roda rusak, akan muncul suara seperti berdecit dari ban. Suara yang timbul pasti membuat pengalaman berkendara jadi tidak nyaman.
Orang terbiasa menunda untuk memperbaiki kendaraan jika kerusakan tidak terjadi pada mesin. Padahal komponen lain seperti roda, wiper, dan kaca mobil, juga punya fungsi esensial yang tidak boleh dihiraukan.
Begitu juga dengan velg mobil rusak. Jika terus dibiarkan maka bisa mempengaruhi komponen- komponen lain, yang akhirnya menambah kerusakan pada mobil.
Segera bawa mobil Anda ke bengkel. Serta jangan ragu untuk mengganti velg jika benar-benar sudah rusak. Untuk informasi lain mengenai otomotif, silahkan cek di https://suzukitrimitra.co.id/.