Penyebab dan Cara Memperbaiki Kipas Radiator Mobil

icon 13 February 2022
icon Admin

Sedang mencari cara memperbaiki kipas radiator? Sebenarnya, jika punya peralatan sendiri untuk memperbaikinya, Anda bisa mencobanya sendiri di rumah. Meski begitu, memperbaiki komponen tersebut tidak bisa dikatakan gampang.

Kipas radiator merupakan komponen yang berfungsi untuk menjaga kestabilan temperatur mobil. Itu artinya, komponen ini memiliki peranan yang sangat penting.

Apa Saja Penyebab Matinya Kipas Radiator Mobil?

Sebelum ke pembahasan cara memperbaikinya, alangkah baiknya kami menjelaskan terlebih dahulu penyebabnya. Ada beberapa penyebab matinya kipas radiator. Berikut sudah kami rangkum penyebab-penyebabnya di bawah ini:

1.  Motor Kipas Tidak Berfungsi dengan Baik

Motor kipas merupakan komponen yang dapat menggerakkan kipas radiator. Jika komponen ini bermasalah atau tidak berfungsi, maka kipas radiator pun akan mati. Jika permasalahannya pada komponen motor kipas, yang perlu Anda lakukan adalah menggantinya.

2.  Ada Beberapa Komponen yang Putus

Kipas radiator juga bisa rusak atau tidak berfungsi akibat hal yang kecil. Salah satunya yaitu karena ada beberapa komponen yang terputus. Adapun komponen-komponen yang dimaksud yaitu seperti drive belt, kabel, maupun sekring.

Putusnya beberapa komponen pada kipas radiator bisa terjadi karena beberapa hal. Beberapa faktor yang umum dan sering mengakibatkan putusnya komponen tersebut yaitu seperti pemasangan kabel yang kurang tepat. Selain itu juga bisa terjadi karena selip saat mobil dinyalakan.

Penyebab beberapa komponen pada kipas radiator yang putus juga bisa karena hewan. Contohnya seperti digigit tikus.

3.  Soket Kendor

Pemasangan soket yang kurang tepat juga bisa menyebabkan kipas radiator tidak berfungsi. Silahkan Anda cek di bagian soket apakah sudah terpasang dengan kencang atau belum? Jika belum, silahkan kencangkan soket tersebut.

Selain kurang kencang, usia soket juga bisa mempengaruhi kualitas kekuatannya. Jika soket sudah cukup tua, maka tidak menutup kemungkinan akan kendor. Jika soketnya bermasalah karena faktor usia, sebaiknya ganti saja dengan yang baru.

Cara Memperbaiki Otomatis Kipas Radiator

Setiap pemilik mobil sedikitnya harus paham bagaimana cara mengatasi kipas radiator yang tidak berfungsi. Pasalnya, kondisi ini bisa terjadi ketika mobil sedang Anda gunakan di perjalanan. Berikut beberapa cara mengatasinya.

1.  Cek Relay Motor Fan

Pertama-tama silahkan Anda cek pada bagian relay motor fan. Jika bagian tersebut masih bisa berputar, maka yang bermasalah berarti pada bagian temperatur suhu. Anda juga bisa mengganti relay motor fan jika memang sudah tidak berfungsi dengan baik.

2.  Test Lamp

Cara berikutnya yang harus Anda lakukan adalah melakukan test lamp. Jika hasil dari test lamp tersebut menyala, maka kemungkinan kerusakan terjadi pada bagian soket dan juga rangkaian kabelnya.

3.  Cek di Bagian Brush

Kipas radiator tidak akan berfungsi dengan baik jika komponen brush sudah habis. Untuk mengatasi permasalahan ini, sebaiknya Anda ganti saja dengan yang baru agar kipas radiator bisa berfungsi lagi dengan baik.

4.  Tahu Kapan Harus Memanggil Teknisi

Jika kerusakan di luar kemampuan Anda, maka kami menyarankan untuk memanggil teknisi. Atau silahkan datangi bengkel resmi terdekat. Dengan begitu, kendala pada kipas radiator akan ditangani oleh ahli yang sudah berpengalaman dan profesional.

Jika tidak terlalu paham pada bagian-bagian mesin mobil, sebaiknya percayakan kepada ahlinya. Tujuannya agar proses perbaikan menjadi lebih cepat, tepat, dan tidak menimbulkan kerusakan yang lebih fatal.

Cara memperbaiki kipas radiator bisa dikatakan gampang-gampang susah. Untuk Anda yang paham bongkar pasang mesin, mungkin tidak akan kesulitan melakukannya. Tapi, jika merasa kesulitan, sebaiknya langsung saja memercayakan pada teknisi berpengalaman atau kunjungi bengkel resmi Suzuki. Jadwalkan kunjungan service anda melalui website https://suzukitrimitra.co.id/& dapatkan jadwal yang sesuai dengan keinginan anda.